Pages

Monday, May 19, 2014

KeLaSi




KeLaSi

Sobat sore udah pernah denger yang namanya KeLaSi alias Kelapa Isi? Kalau belum pernah berarti kamu semua ketinggalan jaman broh sis! Hahaha.. Sesuai dengan singkatan dari KeLaSi yaitu kelapa isi, maka KeLaSi adalah sebuah dessert unik yang menyajikan coconut ice cream topped with crunchy peanut, sticky rice and additional toppings. 

Jadi gampang nya yah ini teh es kopyor make kacang-kacangan di atasnya dan disertai juga dengan ketan item, udah gitu bisa pilih tambahan topping sesuai dengan keinginan kita, dan semuanya disediakan dalam sebuah batok kelapa. Jangan lupa! Di sisi bawah juga sudah disediakan buah kelapanya yang sudah dikerok lho! Endesss..



Menu yang disediakan oleh KeLaSi 




Berbagai menu topping tambahan yang bisa kalian pilih




Si akunya makan KeLaSi dengan topping tambahannya adalah mochi dan buah leci
Enyak enyak segerr.. 


Dimanakah kalian bisa menemukan KeLaSi?

Sampai saat ini kalian bisa menemukan stand KeLaSi di stand acara-acara bazaar. Seperti kemarin ini si akunya menemukan KeLaSi di acara I Love Bazaar Jakarta di Grand Indonesia Shopping Town dan baru saja tanggal 18 Mei kemarin si akunya menemukan kelasi di acara bazaar Fimela Fest di Kota Kasablanka. Gak sabar deh nunggu KeLaSi supaya buka store segeraa.. akunya pasti bakalan jadi pelanggan setia kamu deh  :)



KeLaSi
Instagram: kelasi_id
Twitter: kelasi_id





Friday, May 9, 2014

Flavor Bliss Is My Flavor




Halo sobat sore.. kali ini si akunya akan membahas tentang sebuah tempat gaul yang oke banget di kawasan Alam Sutera. Ya! Siapa sich yang tidak tahu Flavor Bliss! Dari namanya saja udah kedengaran menarik banget ya, kalau diterjemahkan dalam bahasa, flavor itu berarti rasa dan bliss artinya kebahagiaan. Wow, jadi tempat seperti apa yach Flavor Bliss ini kok bisa memberikan rasa yang bisa bikin kita happy? Penasaran kan? Nah, untuk menjawab pertanyaan tersebut, maka kali ini si akunya akan menceritakan pengalaman hang out seru di Flavor Bliss.

Pada tanggal 26 April kemarin si akunya mencoba beberapa kuliner favorite di Flavor Bliss. Ternyata tempat hang out asyik yang terletak di daerah Alam Sutera ini gak jauh ya karena ada akses tol Alam Sutera di km 15 tol Jakarta-Merak yang memudahkan kamu untuk ke tempat ini. Di sini kamu bisa menemukan berbagai hiburan yang menarik, mulai dari tempat makan enak yang sangat beragam, kiosk-kiosk unik bahkan kita juga bisa menikmati entertainment seperti bazaar dan acara-acara yang sering diselenggarakan oleh Flavor Bliss dan jangan sedih karena Flavor Bliss menyediakan kamu area parkir yang sangat luas jadi kamu bisa ajak deh gerombolan kamu satu RT ke sini tanpa harus takut tidak dapat parkir!

Kebetulan pada hari si akunya ke sana, Flavor Bliss sedang menyelenggarakan beberapa event, salah satunya adalah Earth Day. Ini dia salah satu hal yang bikin si akunya suka banget sama Flavor Bliss banyak event unik dan menarik. 


 Stand-stand bazaar dalam event Earth Day



Cake Lekker yang menggugah selera
Kebetulan si akunya suka banget sama jajanan-jajanan seperti ini 




Stand kerak telor



Karya lomba yang menggunakan bahan-bahan bekas
Wow! Kreatif sekali ya!

Selain event Earth Day, pada hari yang bersamaan juga diselenggarakan event 2nd Anniversary Ravelation dengan tema Womanizer serta diselenggarakan juga Woman Blogger Gathering. Sebuah kehormatan nich buat si akunya bisa menghadiri acara Woman Blogger Gathering ini. Event-event yang mengambil tema perempuan ini menurut si akunya sangat menarik, karena saat ini perempuan sudah banyak mengambil peran kuat dalam berbagai sektor kehidupan, tidak melulu identik dengan dapur, namun kini image perempuan sudah menjadi icon yang penting dalam era globalisasi. 


Foto bersama para peserta Women Blogger Gathering


Wah, sudah mulai sore, perut pun mulai bergejolak kelaparan dan sempat mengalami kegalauan akut karena si akunya bingung banget pilih tempat makan yang begitu beragam dan menarik, berikut beberapa tempat makan menarik yang bisa menjadi pilihan:


Red Bean


Ikkudo Ichi


Zoom Palace


Warung Tekko, Stevan Meat Shop, Warung Rawit


Sushi Tei

Selain tempat makan di atas masih ada juga tempat makan dan nongkrong lainnya seperti Bandar Djakarta, Hoka-hoka Bento, Starbucks, Wendy's, Nanny's Pavillon, Pisa Cafe & Resto, Island Creamery, Chocomory,  Eastern Kopitiam, Radja Ketjil, Pho 24, The Harvest, Warung Doel, Sari Sanjaya, Lamian, Ni Hao, Pecel Solo, Uncle Bakery & Resto dan masih banyak lagi teman-teman!

Dari sekian banyak tempat makan yang menggugah selera, akhirnya pilihan si akunya jatuh pada.. jeng jeng jeng..



Ikkudo Ichi!
Prok.. prok.. prok.. (Yuk tepuk tangan hahaha..)

Kali ini si akunya lagi pengen makan yang kuah-kuah dan gurih-gurih gitu dan aku rasa Ikkudo Ichi adalah pilihan yang tepat untuk malam itu. Karena terlalu lapar jadi malam itu si akunya agak kalap makannya pesan ini dan itu banyak sekali..

Menu yang si akunya pesan saat itu adalah..


Ikkudo's Buta Kara


Pork Mini Chasu Don



Yaki Tori Gyoza Ebi Iri


Premium Pork Cheek


Yummy sekali semuanyaa kyaa.. 
(Tepok perut T.T)


Setelah kenyang makan makanan yang lezat banget, rasanya gak pas banget yah kalau belum mencicipi dessert sebagai penutup. Oleh karena itu, setelah dari Ikkudo Ichi si akunya mencari dessert yang sangat menggoda yaitu Island Creamery


Menu-menu dalam Island Creamery


Tempting cakes




Chocolate Lava with banana ice cream
Kamu akan menemukan coklat yang tumpah keluar ketika kue brownisnya dipotong




Ini enak sekali !

Wah, puas banget deh malam itu si akunya berkuliner dan nongkrong di Flavor Bliss, perut kenyang, hati pun senang haha. Secara keseluruhan melalui pengalaman berkuliner hari itu, si akunya sangat merekomendasikan teman-teman untuk berkunjung ke Flavor Bliss, karena menurut si akunya Flavor Bliss itu adalah tempat hang out yang:

Unique
Tempat yang sangat unique dan comfy untuk hang out bagi para ladies, karena selain regular event yang sering diselenggarakan, Flavor Bliss juga memiliki thematic bazaar yang menawarkan harga terjangkau namun berkualitas, contohnya seperti bazaar pakaian di bawah ini..




Hanya IDR 50,000 saja
Barang-barangnya pun bagus-bagus lho

Buat para ladies yang senang berbelanja tersedia juga outlet-outlet seperti Grande Factory Outlet dan Terry Palmer.

Variatif
Dengan kata lain Flavor Bliss adalah sebuah dine dan entertainment destination yang tidak akan pernah membuat kamu bosan untuk mengunjunginya lagi dan lagi. Selain tersedia lebih dari 30 branded food outlets, Flavor Bliss juga menyediakan tempat bermain untuk anak, Spartan Futsal Indoor Soccer dan Patriot Paintball Sports. Sangat lengkap dan menarik bukan! Selain itu, ternyata ada toko buah juga lho seperti Total Buah dan ada super market yang sangat lengkap juga di sini, namanya adalah Rumah Buah.


Super Market Rumah Buah 


Menjual berbagai buah segar


Serta menjual berbagai kebutuhan lainnya

Selain itu Flavor Bliss juga memiliki kiosk dan stall seperti Baskin Robbin's, Komprong dan Kaaramel Juice!

Enjoyable
Ladies, sekali kamu datang ke Flavor Bliss dijamin kamu akan datang lagi ke sini, karena tempat hang out ini sungguh menyenangkan. Ya! betul sesuai dengan namanya yaitu Flavor Bliss, tempat ini benar-benar bisa bikin kamu enjoy dan happy! 

Over all, I do really love the flavor of Flavor Bliss :)

Buat teman-teman yang mau berkunjung ke Flavor Bliss berikut lokasinya:
Alam Sutra Boulevard, Alam Sutra, Serpong, Tangerang 15325
Telp: 021 5312 2525
Fax: 021 5312 2626
Twitter: @flavorbliss
Instagram: @flavorbliss





So guys, what is your flavor?

Mine is Flavor Bliss !